cxhkir.com

Inilah Dewanya Berlian di Indonesia, Belinya Harus Waiting List

Berlian Mondial

Jakarta -

Berlian adalah salah satu jenis batu permata yang paling berharga dan dianggap paling indah di dunia. Berlian terbentuk dari karbon yang mengalami tekanan dan panas yang tinggi di dalam kerak bumi selama jutaan tahun.

Berlian biasanya digunakan dalam perhiasan, termasuk cincin pertunangan dan pernikahan, kalung, anting-anting, dan gelang. Keunikan dan keindahan berlian membuatnya menjadi simbol kemewahan, keabadian, dan kasih sayang.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Buat kamu yang suka mengoleksi berlian, sudahkah tahu tentang berlian terlangka di Indonesia? Dalam acara media gathering baru-baru ini, Mondial memperkenalkan berlian terlangka yang disebut sebagai dewanya berlian. Berlian itu adalah Light of MONDIAL (LOM).

Light of MONDIAL (LOM) merupakan serangkaian berlian yang dipilih dari 0,1% teratas, menonjolkan cahaya dan kilau yang tak tertandingi," ujar Leslie Christian Saputra selaku General Manager Mondial saat ditemui di Plaza Indonesia, Jakarta Pusat, baru-baru ini.

Leslie mengungkapkan berlian LOM dipilih secara khusus untuk memastikan kualitas cahaya dan kemilau yang luar biasa, menciptakan tampilan yang memikat. LOM memiliki 49 parameter penilaian yang ketat, dengan purity 100% karbon, dan hanya menggunakan top quality color dan clarity (D color dan Flawless-IF).

Berlian MondialGeneral Manager MONDIAL Leslie Christian Saputra. Foto: Dok. Mondial

"Harganya bisa 2,5 sampai 3 kali lipat berlian pada umumnya. Untuk beli berlian ini harus waiting list karena kelangkaannya," ujar Leslie.

Selain berlian LOM, MONDIAL juga memiliki koleksi lainnya yang dirilis dalam konsep house of brands. Seperti namanya, konsep house of brands menghadirkan perhiasan branded berkualitas tinggi.

Konsep House of Brands dari MONDIAL menampilkan signature collections dari berlian dengan brand internasional seperti MONDIAL Excellent Cut (MEC) Ultimate, Light of MONDIAL, FireMark, Brilliant Rose, dan MONDIAL Excellent Pearl.

Berlian MONDIAL Excellent Cut (MEC) Ultimate menampilkan cut, clarity, carat, dan color yang luar biasa. MEC Ultimate memiliki 49 parameter penilaian yang ketat. MEC Ultimate memiliki value propositions yang meliputi seleksi berlian terluas, verifikasi dan validasi oleh gemolog berpengalaman, serta sertifikasi oleh dua lembaga internasional.

Sedangkan koleksi Brilliant Rose merupakan berlian yang memiliki 66 facet serta potongan rose yang unik, menciptakan kilauan yang lembut dan romantis. Dengan jumlah sudut potongan yang lebih banyak, berlian ini memantulkan cahaya dengan cara yang unik. Berlian Brilliant Rose juga meningkatkan tingkat warna menjadi satu tingkat lebih tinggi dari standar.

Berlian FireMark memiliki Double Crown, yang memungkinkan untuk memantulkan 95% light return seperti berlian round shape. Mondial FireMark merupakan jenis berlian yang dirancang dengan presisi tinggi untuk memaksimalkan kilau dan cahaya alami. FireMark memiliki potongan yang sangat detil dan simetris, serta proporsi yang ideal untuk menciptakan efek api.

"Setiap signature collections maupun koleksi exclusive diamond jewelry yang dimiliki oleh MONDIAL akan ditampilkan dalam showcase khusus pada ke-14 butik yang kami miliki untuk menonjolkan ciri khas masing-masing. Konsep house of brands ini diharapkan dapat memudahkan pelanggan MONDIAL untuk memilih perhiasan berlian unggulan sesuai dengan keinginan dan kebutuhannya," ujar Leslie.



Simak Video "Weddingku EMWF 2023: Berbagai Pilihan Cincin Terbaik dari Mondial"
[Gambas:Video 20detik]
(eny/eny)
mondial berlian mondial berlian berlian terlangka

Terkini Lainnya

  • Kenali Ragam Jenis Kebaya di Indonesia, Mana Favoritmu?

  • Nicholas Saputra Bahas Tren Bros sebagai Fashion Statement Tahun 2024

  • Hari Valentine, Nicholas Saputra Ungkap Tips Pilih Kado Terbaik Buat Kekasih

  • Intip 5 Fashion Terbaik Ratu dari Berbagai Negara Dunia di Tahun 2023

  • 5 Inspirasi Outfit Pesta untuk Natal & Tahun Baru

  • 5 Tips Tampil Memukau From Head to Toe Saat Pesta Tahun Baru

  • Gokil! Perusahaan Tambang di Afrika Ini Pakai AI Cari Berlian

  • Canggih! Perusahaan Tambang Ini Pakai AI Temukan Berlian

  • Beruntung Sekali, Turis Temukan Berlian di Taman Ini

  • Pernah Ada Semburan Berlian dari Pusat Bumi, Benua Sampai Pecah

  • Kemenkeu Lelang Emas Antam Hingga Berlian, Harga di Bawah Pasaran!

  • Temuan Berlian Kuno Berusia 650 Juta Tahun Ungkap Evolusi Bumi

  • Kemilau Bleu Royal, Berlian Terbesar yang Pernah Dilelang

  • Penampakan Berlian Kuning 300 Karat, Dibanderol Rp 231 Miliar

Tautan Sahabat