cxhkir.com

Pengertian Chemical Sunscreen: Kandungan, Kelebihan, Apakah Aman?

Mirror reflection of woman with skincare cream, spa lotion or dermatology ointment for melasma or acne treatment. Bathroom facial routine, healthcare and face of girl apply cosmetics beauty product

Jakarta -

Chemical sunscreen adalah jenis lain dari tabir surya yang melindungi kulit dari paparan sinar matahari. Salah satu kandungan sinar matahari adalah UV A dan UV B yang bisa mengakibatkan kanker kulit.

Perlindungan dari chemical sunscreen sedikit berbeda dengan jenis tabir surya lainnya. Chemical sunscreen mengandung bahan aktif yang menyerap sinar UV sebelum terpapar kulit. Tipe tabir surya ini tidak tinggal di kulit dan menghalangi sinar matahari.

Dikutip dari Healthline, chemical sunscreen lebih dipilih pengguna kosmetik dan skin care dibanding pelindung sinar matahari lainnya. Buat kamu yang masih menentukan pilihan, berikut informasi detail terkait chemical sunscreen.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Pengertian Chemical Sunscreen, Kandungan, dan Kelebihannya

Dikutip dari laman Healthline, chemical sunscreen tersusun dari beberapa bahan kimia yang berfungsi sebagai UV filters. Senyawa tersebut adalah:

  • Oksibenzon
  • Avobenzon
  • Oktisalat
  • Oktokrilena
  • Homosalat
  • Oktinoksat.

Chemical sunscreen banyak dipilih karena lebih mudah diaplikasikan. Menurut dokter spesialis kulit yang pernah menjadi wakil presiden Skin Care Foundation Elizabeth Hale, chemical sunscreen tidak meninggalkan layer usai pemakaian.

Adanya layer tambahan berisiko mengganggu penampilan, apalagi jika warnanya berbeda dengan skin tone pengguna tabir surya. Risiko ini dicegah chemical sunscreen yang tidak meninggalkan lapisan usai digunakan.

Hasilnya look pengguna chemical sunscreen tidak seperti patung putih. Kelebihan lainnya, chemical sunscreen tidak meninggalkan sensasi lengket dan berminyak. Sehingga, pengguna chemical sunscreen relatif nyaman sepanjang hari.

Apakah Chemical Sunscreen Aman?

Pertanyaan keamanan chemical sunscreen terkait dengan bahan penyusun tabir surya ini. Bahan yang diserap kulit dengan sangat mudah bisa berisiko bagi kesehatan.

Namun, lembaga keamanan obat dan keamanan Amerika FDA menyatakan chemical sunscreen tidak berbahaya. FDA sendiri melarang bahan tabir surya aminobenzoic acid (PABA) dan trolamine salicylate yang punya efek samping pada kesehatan.

Namun penggunaan chemical sunscreen wajib diwaspadai pada kulit sensitif. Bahan chemical sunscreen bisa menimbulkan bintik kecil, merah, bengkak, dan bisa berisi nanah (rosacea) atau bercak yang berwarna lebih gelap (melasma).

Penggunaan tabir surya jenis chemical sunscreen atau yang lain wajib untuk semua jenis kulit. Apalagi bagi yang sering terpapar sinar matahari untuk menekan risiko kanker kulit. Bagi pemilik kulit sensitif, sebaiknya berkonsultasi lebih dulu pada dokter untuk menentukan sunscreen yang tepat.



Sunscreen Bikin Jerawat Lebih Parah, Dokter Kulit: Itu Mitos!

Sunscreen Bikin Jerawat Lebih Parah, Dokter Kulit: Itu Mitos!


(row/row)
sunscreen sunblock skincare

Terkini Lainnya

  • Pengertian Chemical Sunscreen, Kandungan, dan Kelebihannya

  • Apakah Chemical Sunscreen Aman?

  • Mengenal Aquaporin yang Baik untuk Skincare, Ini Manfaatnya

  • 8 Cara Mengencangkan Kulit Wajah Usia 40 Tahun ke Atas, Bikin Awet Muda

  • 5 Bahan Skincare Aneh Viral, Toner dari Cairan Infus Hingga Urine untuk Jerawat

  • Menurut Dokter, Ini Kandungan Skincare yang Ampuh Atasi Hiperpigmentasi

  • Apa Itu Teknik Skin Cycling? Tren Skincare yang Viral di Medsos

  • Pakai Moisturizer atau Sunscreen Dulu? Ini Urutan Skincare yang Benar

  • Elizabeth Banks Tampilkan Sisi Kelam di Dunia Skincare

  • Alasan Rieta Amilia Luncurkan Skincare Anti-aging

  • Kulit Sehat Itu Seperti Apa? Begini Penjelasan Medisnya

  • BPOM RI Sebut Kualitas Skincare Lokal Sudah Mampu Saingi Produk Korsel

  • 10 Manfaat Teh Hijau untuk Kesehatan dan Kecantikan

  • Tips Kulit Wajah Tetap Sehat dan Glowing Meski Dihantam Suhu Panas

  • Foto: Skincare Etiket Biru yang Diciduk BPOM, Mengandung Bahan Berbahaya

  • Inovasi Produk Kecantikan dengan Nilai Islami

Tautan Sahabat