cxhkir.com

5 Urutan Skincare Pria, Jangan Diskip Kalau Mau Kulit Wajah Sehat!

Skincare pria

Jakarta -

Banyak pria masih merasa ragu atau bahkan malas untuk memperhatikan perawatan kulit mereka. Padahal penggunaan skincare bagi pria juga penting agar kulit tetap sehat. Tapi, bagaimana memulainya? Di bawah ini ada urutan skincare pria yang simpel dan bisa dicoba dengan mudah.

Perawatan kulit bukanlah semata-mata urusan wanita, melainkan juga penting bagi pria untuk merawat kulit mereka dengan baik. Melakukan rutinitas skincare untuk pria adalah investasi pada kesehatan dan kepercayaan diri.

Mengetahui urutan yang tepat dalam rutinitas skincare pria pun menjadi kunci untuk mendapatkan hasil yang optimal. Dengan mengikuti urutan yang tepat dalam rutinitas skincare pria, dapat membantu mencapai kulit yang sehat dan terawat.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Inilah urutan skincare pria yang mudah dilakukan dan paling sederhana:

1. Pembersih Wajah

Bersihkan wajah dua kali sehari. Sebaiknya cuci muka dengan pembersih terlebih dahulu di pagi hari. Ini untuk mencuci produk semalaman yang mungkin kamu gunakan, serta keringat dan bakteri yang menumpuk di kulit saat kamu tidur. Kemudian juga sekali di malam hari saat memulai rutinitas perawatan kulit malam hari.

2. Eksfoliasi Dua Kali Seminggu

Urutan skincare pria selanjutnya adalah eksfoliasi. Langkah ini menghilangkan sel-sel kulit mati dan memungkinkan kamu menjaga kulit lebih cerah, halus, lembut, sekaligus mencegah timbulnya jerawat.

Ada exfoliator kimiawi dan eksfoliator abrasif, jika kamu cenderung memiliki kulit sensitif, sebaiknya gunakan eksfoliator abrasif (scrub wajah). Menggunakan scrub wajah membantu mencegah timbulnya jerawat dengan menembus pori-pori untuk membuka sumbatan kotoran yang ada di dalamnya. Caranya oleskan exfoliator kimia atau abrasif dua kali seminggu dan bilas setelah digunakan.

3. Krim Mata

Kulit mata lebih tipis dibandingkan kulit wajah lainnya, sehingga memerlukan bahan yang lebih terkonsentrasi karena area tersebut cenderung lebih cepat kehilangan kelembapan dan volume. Krim mata dapat membantu mengatasi berbagai masalah kulit seperti; lingkaran hitam, kantung bengkak, garis-garis halus dan membantu menjaga kulit tampak segar.

Kamu sebaiknya mengoleskan krim mata pada pagi dan malam hari setelah dibersihkan. Caranya cukup oleskan sedikit pada area mata setelah ditepuk hingga kering pasca pembersihan, pada pagi dan sore hari.

4. Moisturizer

Menggunakan pelembab secara konsisten untuk menjaga kulit tetap terhidrasi sangat penting untuk kesehatan kulit. Krim siang yang menutrisi menggantikan nutrisi yang mungkin hilang karena pembersihan atau pengelupasan kulit.

Kamu sebaiknya memilih pelembab yang paling sesuai dengan jenis kulitmu, apakah kering, berminyak, atau kombinasi. Seperti disebutkan, pria cenderung memproduksi lebih banyak sebum secara alami, jadi pelembap ringan dengan hasil akhir matte mungkin merupakan pilihan terbaik.

5. SPF atau Sunscreen

Langkah terakhir dalam urutan skincare pria adalah yang paling penting, demi menjaga kulit tampak awet muda. SPF sangat penting dalam rutinitas perawatan kulit yang baik untuk pria, apa pun warna kulit kamu.

SPF adalah cara paling efektif untuk mengurangi tanda-tanda penuaan dan harus diterapkan setiap hari. Ini juga melindungi kulit dari sinar UV. Cukup oleskan sunscreen atau tabirsurya ke seluruh area kulit yang terkena sinar matahari.

Konsistensi menjalankan rutinitas skincare yang tepat dapat dirasakan manfaat yang signifikan bagi keseharan dan penampilan kulit. Jadi, jangan ragu untuk memulai langkah-langkah perawatan kulit yang sesuai dengan kebutuhanmu.



Simak Video "Catat! Ini 3 Skincare Wajib untuk Pria"
[Gambas:Video 20detik]
(eny/eny)
skincare skincare pria urutan skincare pria perawatan wajah

Terkini Lainnya

  • Inilah urutan skincare pria yang mudah dilakukan dan paling sederhana:

  • 5 Kesalahan Penggunaan Toner yang Perlu Dihindari, Kulit Bisa Gagal Glowing

  • Apakah Bopeng Bisa Hilang dengan Skincare? Ini Perawatan Agar Bopeng Sirna

  • Cara Terbaik Menggunakan Moisturizer, Ini Langkah-langkahnya

  • 5 Tahapan Skincare Routine untuk Kulit Berminyak

  • Rahasia Kulit Glowing Song Hye Kyo, Cuci Muka Pakai Susu Hingga Facial Es

  • 5 Cara Mengetahui Skincare Cocok atau Tidak pada Kulit, Uji Produk di Siku

  • Marak Skincare Abal-abal di Klinik Kecantikan, Sefatal Ini Efeknya ke Wajah

  • 5 April Hari Perawatan Diri Nasional, Kenali Sejarah dan Manfaatnya

  • BPOM RI Sidak 731 Klinik Kecantikan, Temukan 51.791 Kosmetik Ilegal Berbahaya

  • Awal Mula Temuan Zat Pemicu Kanker di Produk Skincare 'High-End'

  • Apa Itu Benzena? Picu Kanker, Dilaporkan Ada di Skincare Jerawat Ternama

  • Heboh Lab di AS Temukan Bahan Kimia Pemicu Kanker di Skincare Jerawat

  • Foto: Skincare Etiket Biru yang Diciduk BPOM, Mengandung Bahan Berbahaya

  • Inovasi Produk Kecantikan dengan Nilai Islami

Tautan Sahabat