cxhkir.com

9 Pilihan Warna Jilbab yang Cocok dengan Baju Biru Navy

Paduan warna jilbab untuk baju biru navy.

Jakarta -

Biru navy atau biru dongker adalah salah satu warna yang cukup diminati, baik untuk baju, aksesoris, maupun hijab. Warna biru navy termasuk warna gelap yang bisa jadi alternatif jika tidak ingin memakai baju warna hitam. Warna navy juga netral dan timeless, sehingga bisa dikenakan di berbagai situasi.

Warna biru navy juga cocok dipadukan dengan berbagai warna lain, lho. Jika detikers punya baju berwarna biru navy, cocoknya dipadukan dengan hijab warna apa, ya? Simak di artikel berikut!

Warna Hijab yang Cocok dengan Baju Biru Navy

Mengutip Image Confidence, berikut warna-warna yang bisa dipadukan dengan baju biru navy. Warna-warna berikut bisa jadi acuan untuk memilih hijab yang cocok dengan baju biru navy detikers.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

1. Biru

Paduan warna jilbab untuk baju biru navy.Foto: Pexels/Yan Krukau

Detikers bisa mengenakan hijab biru dengan baju biru navy untuk memberikan kesan gaya berpakaian yang monokromatik. Gunakan hijab warna biru yang lebih terang atau lebih tua dari baju untuk memberikan gradasi pada penampilan.

2. Putih

Paduan warna jilbab untuk baju biru navy.Foto: Pexels/Irgi Nur Fadil

Putih adalah warna netral yang cocok dipadukan dengan berbagai warna lain, termasuk putih. Putih memberikan kesan segar, dan jika dipadukan dengan baju biru navy, penampilan detikers cocok untuk suasana kasual maupun semiformal.

3. Abu-abu

Abu-abu juga warna netral yang cocok dipadukan dengan biru navy. Mengutip merek aksesoris Black, warna abu-abu dan biru navy cocok dipadukan bersama karena keduanya adalah warna netral yang tetap mempertahankan kesan unik. Selain itu, kedua warna ini juga cocok untuk warna kulit dan warna rambut apa saja.

4. Merah

Paduan warna jilbab untuk baju biru navy.Foto: Pexels/bangunstockproduction

Merah adalah warna eye-catching yang ternyata cocok dengan biru navy, lho. Warna merah terang menimbulkan kontras yang menarik dengan biru navy. Detikers juga bisa memilih warna merah marun yang lebih elegan dan memberikan kesan dewasa.

5. Pink

Jika merasa merah terlalu terang untuk dipadukan dengan biru navy, detikers bisa memilih warna pink. Hijab pink disertai baju biru navy akan memberikan penampilan feminin dan manis.

6. Hijau

Posisi hijau dan biru berdampingan di roda warna, sehingga mereka disebut warna analogus. Memadukan warna analogus akan memberikan kesan harmonis pada penampilan. Segala jenis warna hijau cocok dipadukan dengan biru navy. Sage green misalnya adalah warna yang sedang populer dan membuat detikers terlihat modis.

7. Oranye

Oranye dan biru navy ternyata cocok dipadukan bersama, lho. Posisi mereka berlawanan di roda warna, sehingga disebut warna komplementer. Biru navy akan membuat oranye terlihat lebih cerah dan terang, begitu pula warna oranye meningkatkan daya tarik warna biru navy.

Trik mengenakan warna komplementer adalah menggunakan satu warna sebagai warna dasar, sementara warna lainnya digunakan sebagai pelengkap. Jika detikers menggunakan baju biru navy, gunakan oranye sebagai pelengkap, seperti warna untuk hijab, aksesoris, dan tas.

8. Hitam

Paduan warna jilbab untuk baju biru navy.Foto: Pexels/PNW Production

Meski keduanya adalah warna gelap, jangan khawatir memadukan hijab hitam dengan baju biru navy. Mengutip Edits Styling, warna hitam dan warna biru navy sama-sama jatuh di kategori warna musim dingin, jadi secara tonal, keduanya cocok dipadukan bersama.

Hitam dan biru navy memberikan kesan elegan tetapi tidak kaku, dan meski keduanya adalah warna gelap, kombinasi warna ini tidak memberikan kesan gothic.

9. Beige

Mengutip Lookiero, warna beige dan navy blue adalah kombinasi warna yang populer untuk memberikan kesan kasual dan classy. Jadi, detikers bisa mengenakan hijab beige dengan baju biru navy di berbagai suasana, baik kasual maupun formal.

Nah, sekarang detikers tidak perlu bingung lagi saat memilih warna hijab yang cocok dengan baju biru navy. Pada dasarnya, biru navy adalah warna yang fleksibel dan cocok dipadukan dengan berbagai macam warna lain. Jangan takut bereksperimen dengan kombinasi warna hijab dan baju biru navy, ya!



Simak Video "Mix and Match Penampilanmu Biar Eye Catching di Momen Lebaran"
[Gambas:Video 20detik]
(fds/fds)
jilbab baju fashion

Terkini Lainnya

  • Warna Hijab yang Cocok dengan Baju Biru Navy

  • 1. Biru

  • 2. Putih

  • 3. Abu-abu

  • 4. Merah

  • 5. Pink

  • 6. Hijau

  • 7. Oranye

  • 8. Hitam

  • 9. Beige

  • Ini 6 Rekomendasi Warna Hijab untuk Baju Merah Maroon

  • 7 Rekomendasi Warna Hijab yang Cocok dengan Baju Milo

  • 8 Rekomendasi Warna Hijab yang Cocok untuk Baju Hitam, Terlihat Langsing

  • 6 Inspirasi Padu Padan Hijab dengan Baju Warna Merah Marun

  • 5 Inspirasi Padu Padan Baju Putih dan Hijab untuk Silaturahmi Lebaran

  • 6 Rekomendasi Baju Lebaran 2022 Unik, Bisa Padu Padan Hijab Polos dan Motif

  • Shimmer Jadi Tren Baju Lebaran, Pedagang Tanah Abang Raup Rp 20 Juta/Hari

  • Zendaya Jadi Co-Chair Dalam Acara Green Carpet Fashion

  • Mengenal Jilbab Lokal ala Perempuan Bima yang Sudah Ada Sejak Abad 17

  • Dalam Gambar: 6 Cara Cepat Keringkan Baju di Musim Hujan

  • Bukti-bukti Arkeolog soal Awal Mula Manusia Mulai Pakai Baju

  • Jalan-jalan ke Little Bangkok Tanah Abang, Ada Apa Saja Ya?

  • Produk Busana Indonesia Tembus Pasar Singapura

  • BTN Prioritas Semarakan Indonesia Fashion Week 2024

Tautan Sahabat