cxhkir.com

8 Fakta The Atypical Family, Drakor Jang Ki Yong Jadi Superhero Depresi

Drama Korea The Atypical Family

Jakarta -

Drama Korea terbaru The Atypical Family mencuri perhatian karena genrenya yang unik. Serial yang tayang di Netflix ini merupakan drama pertama Jang Ki Yong setelah selesai wajib militer. Yuk! Ketahui fakta-fakta The Atypical Family yang menarik untuk disimak.

Serial JTBC ini mengisahkan tentang Bok Gwi Ju (Jang Ki-Yong) dan keluarganya terlahir dengan kemampuan super yang berbeda-beda. Bok Gwi-Ju mampu melakukan perjalanan kembali ke masa lalu, tetapi hanya ke saat-saat bahagia dalam hidupnya.

Bok Gwi Ju tidak bisa mengubah masa lalu, jadi dia hanya bisa memikirkan saat-saat bahagia itu. Bok Gwi-Ju menderita depresi, menyebabkan dia kehilangan kekuatan supernaturalnya.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Keluarganya juga kehilangan kekuatan mereka karena masalah modern seperti insomnia, bulimia, dan kecanduan ponsel pintar. Suatu hari, Do Da Hae (Chun Woo-Hee) kebetulan terlibat dengan Bok Gwi-Ju dan keluarganya. Do Da Hae mulai hidup bersama mereka dan perubahan terjadi.

Tayang perdana pada 4 Mei 2024, The Atypical Family adalah drama menyenangkan yang dibalut dengan misteri. Tak sedikit penonton penasaran tentang bagaimana kisah keluarga superhero ini mampu mengembalikan kekuatan mereka, dengan romansa manis tentang kisah cinta dan kekeluargaan yang hangat.

Drama Korea The Atypical FamilyDrama Korea The Atypical Family Foto: dok. JTBC

Berikut adalah fakta-fakta The Atypical Family yang perlu diketahui:

1. Drama Pertama Jang Ki Yong Usai Wamil

Jang Ki Yong membintangi drama Korea terbaru The Atypical Family setelah wajib militer. Ia telah menyelesaikan wajib militer sebagai tentara aktif pada 22 Februari 2023.

Sebelumnya, aktor berusia 32 tahun ini terakhir membintangi serial Now You Are Breaking Up bersama Song Hye Kyo. Kemunculan perdana Jang Ki Yong di layar lewat drama The Atypical Family ini pun cukup menyita perhatian. Ia tampil dengan rambut gondrong dan berperan sebagai pria depresi yang kehilangan kekuatannya setelah sang istri meninggal.

2. Plot Cerita Fantasi Unik

Setelah diberkati dengan kekuatan super yang unik, sebuah keluarga kehilangan kemampuannya karena perubahan gaya hidup modern, sampai seorang wanita misterius mengubah segalanya. Plot cerita The Atypical Family adalah fantasi di mana kekuatan magis mengalir dalam keluarga Bok Gwi Joo, namun masalah sehari-hari mempengaruhi kemampuan mereka.

Ketika Do Da Hae memasuki kehidupan mereka, ibu Gwi-Joo berpikir bahwa dia adalah kunci untuk memulihkan kekuatan keluarga. Namun, jalan untuk menyembuhkan depresi Gwi Joo dan mendapatkan kembali kemampuannya yang hilang tidaklah mudah.

3. Pemain The Atypical Family

Pemeran The Atypical Family mencakup banyak aktor papan atas termasuk Jang Ki Young, Chun Woo Hee, Go Doo Shim, dan Kim Su Hyun atau Claudia Kim. Selain itu, pemain lain The Atypical Family yang tak kalah mencuri atensi mencakup Oh Man Seok, Kim Geum-Soon, Ryu Abel, Choi Kwang Rok, dan Jung Min Ah

4. Chun Woo Hee Pemeran Utama Wanita

Drama Korea The Atypical FamilyDrama Korea The Atypical Family Foto: Dok. Instagram JTBC Drama

Chun Woo Hee berperan sebagai Do Da Hae di The Atypical Family. Ia adalah seorang wanita misterius yang mengubah hidup keluarga Bok.

Sejak Do Da Hae mulai tinggal bersama mereka, perubahan mulai terjadi dalam kehidupan setiap anggota keluarga. Ia membantu Gwi Joo saat tenggelam di laut hingga mengembalikan kekuatannya.

Sinematografi Chun Woo Hee di layar kaca lebih banyak membintangi film daripada drama Korea. Aktris kelahiran 1987 ini debut drama pada 2011 lewat serial Vampire Idol. Beberapa drama Korea yang pernah dibintangi Chun Woo Hee di antaranya adalah Argon, Be Melodramatic, dan Delightfully Deceitful.

5. Sosok Claudia Kim yang Tak Dikenali di The Atypical Family

Claudia Kim, aktris Korea yang telah melebarkan sayap di kancah Hollywood. Claudia tergabung dalam Marvel Cinematic Universe dan membintangi film Avengers: Age of Ultron sebagai Helen Cho ahli genetika yang membantu Avengers.

Nama Claudia Kim populer sejak membintangi Gyeongseong Creature. Ia pun kembali ke layar televisi sebagai pemain The Atypical Family.

Claudia Kim berperan sebagai Bok Dong Hee, kakak Jang Ki Young di The Atypical Family. Ia memiliki kemampuan terbang, namun kekuatannya itu hilang karena mengalami obesitas kelebihan berat badan. Tubuhnya yang gemuk itu pun tak dikenali

6. Rating The Atypical Family

The Atypical Family baru tayang dua episode. Menurut survei Nielsen Korea ratingnya cukup rendah. Episode pertama The Atypical Family meraih rating 3,2 %. Sementara itu ratingnya mengalami penurunan di episode kedua dengan 2,9%

7. The Atypical Family Dikritik

The Atypical Family menampilkan tokoh Bok Dong Hee yang merasa kecewa dan malu karena mengalami kelebihan berat badan. Plot ini menuai kritik karena dinilai fatpobia. Tim produksi The Atypical Family pun diserang netizen karena menjadikan berat badan seseorang sebagai lelucon.

Transformasi Claudia Kim Punya BB 100 Kg, Jadi Kakak Jang Ki Yong di Drakor The Atypical FamilyTransformasi Claudia Kim Punya BB 100 Kg, Jadi Kakak Jang Ki Yong di Drakor The Atypical Family Foto: dok. JTBC

"Awalnya tertarik menonton The Atypical Family dan menyadari kalau di tahun 2024, K-drama masih menambahkan karakter gemuk untuk leluconnya, itu sangat menjijikkan!," kritik netizen

"Sangat bersemangat menonton The Atypical Family, tetapi ini membuatku sangat kesal, ini tahun 2024 dan apakah mereka tidak bisa memilih aktris gemuk untuk peran tersebut dan menghormatinya?," tambah yang lain.

8. Jadwal Tayang The Atypical Family

Drama ini disutradarai oleh Cho Hyun Tak, yang juga pernah menjadi sutradara dari drama SKY Castle dan Snowdrop. Dengan jumlah 12 episode, drama Korea The Atypical Family akan tayang setiap Sabtu dan Minggu pukul 22.30 KST di JTBC. Drama Korea terbaru Jang Ki Yong, The Atypical Family dapat ditonton secara legal dengan subtitle Bahasa Indonesia di Netflix.



Jang Ki Yong Resmi Selesaikan Wajib Militer

Jang Ki Yong Resmi Selesaikan Wajib Militer


(eny/eny)
jang ki yong the atypical family sinopsis the atypical family drama korea jang ki yong claudia kim

Terkini Lainnya

  • Berikut adalah fakta-fakta The Atypical Family yang perlu diketahui:

  • Mengenal Park So Yi, Remaja Pemeran Anak Jang Ki Yong di The Atypical Family

  • 5 Fakta Choi Kwang Rok, Pria Sangar di The Atypical Family Aslinya Ternyata...

  • Profil Chun Woo Hee, Pemain The Atypical Family yang Ditaksir Jang Ki Yong

  • Drakor The Atypical Family di Netflix Viral, Ini Profil Para Pemainnya

  • 5 Drama Korea Terbaru Rating Tinggi Mei 2024, Lovely Runner Termasuk

  • 8 Daftar Drakor Jang Ki Yong yang Seru, Terbaru Atypical Family

  • 9 Acara TV Jang Ki Yong yang Populer, Ada The Atypical Family

  • Berubah! Claudia Kim Jadi XXXL di Drakor The Atypical Family

  • Tampil Perdana Usai Wamil, Jang Ki Yong Gagah Pakai Baju Tentara

Tautan Sahabat